Panduan dan Tata Cara Lengkap Sholat Idul Fitri

tata cara sholat idul fitri lengkap
Berakhirnya bulan Ramadhan atau bulan puasa ditandai dengan adanya suara bedug dan kumandang takbir, dan keesokan harinya semua orang melaksanakan solat Ied atau sholat Idul Fitri.
Orang-orang bertemu dengan sanak keluarga dan tetangga untuk saling meminta maaf dan saling membebaskan dari kesalahan-kesalahan yang selama setahun terakhir dilakukan. Ada anaknya yang tinggal di luar kota pulang kampung demi menemui orang tuanya saat hari raya tiba, dan ada pula yang pulang sebelum hari raya untuk melaksanakan sholat Idul Fitri bersama-sama.
Sholat Idul Fitri merupakan sholat sunah yang dilakukan pada tanggal 1 Syawal setelah melaksanakan ibadah puasa selama satu bulan dan dilakukan secara berjamaah, baik itu di masjid besar maupun di lapangan yang luas. Sholat Idul Fitri terdiri dari dua rokaat dan termasuk sunah muakad yang artinya sunah (tidak wajib dilaksanakan) namun sangat penting dan dianjurkan sekali untuk melaksanakannya karena banyak keutamaan melaksanakan sholat ini.
Tata cara melaksanakannya tidaklah sulit, dalam melaksanakannya kita dipimpin oleh seorang imam karena dilakukan secara berjamaah. Setelah sholat Subuh dan mandi sunah hari raya kita bisa langsung berangkat ke mesjid dan kita bertakbir di dalam mesjid. Namun ada pahala sunah jika kita makan terlebih dahulu sebelum berangkat. Untuk lebih jelasnya mengenai tata cara pelaksanaan sholat Idul Fitri, IyenBlog akan berikan untuk anda semuanya. Khusus bagi yang belum tahu atau yang lupa-lupa ingat mengenai tata cara pelaksanaan sholat Idul Fitri. Tentu saja lengkap. Silahkan dibaca dan difahami yaa !

Tata Cara Lengkap Sholat Idul Fitri

1. Sebelum datang ke masjid atau lapangan, mandi terlebih dahulu dan memakai pakaian yang bersih, putih, dan tak perlu memakai yang baru, dan disunahkan untuk makan terlebih dahulu. Anda bisa makan ketupat yang sudah dimasak oleh orang yang anda cintai. Kemudian berwudhu, atau bisa anda berwudhu di masjid.
2. Datanglah ke masjid atau lapangan yang biasa melaksanakan sholat idul fitri. Berangkatlah ke sana dengan penuh keikhlasan dan banyak mengucapkan takbir. "Allahu akbar 3x, lailahaillallah huallahu akbar allahu akbar walillahilhamdu"
3. Setelah anda tiba di masjid, anda jangan duduk dulu. Sholat sunah tahiyatul masjid dulu dua rokaat. Niatnya adalah "Nawaitu usolli sunatan tahiyatul masjidi rokataeni lillahitaala" dan sama seperti melaksanakan sholat sunah yang lain.
4. Setelah sholat sunah tahiyatul masjid, duduk saja anda dan banyak mengucapkan takbir sebelum ada yang bermuqadimah.
5. Setelah datang imam dan yang akan bermuqadimah, anda dengarkan isi dari muqadimah atau pembukaan tersebut. 
6. Setelah khutbah selesai dilaksanakan, barulah takbir untuk sholat berkumandang dan setelah itu barulah anda melaksanakan sholat Idul Fitri.
6. Untuk niat Sholat Idul Fitri : Usolli sunatan liiddil fiti rokataeni mustakbilal kiblati adaam makmuman/imaman lillahitaala ( Baca juga Kumpulan Hapalan dan Doa Bulan Ramadhan)
7. Setelah itu, sholatlah dan masing-masing rokaat terdiri dari berbeda jumlah takbir.
8. Pada rokaat pertama baca doa iftitah, lalu takbir sebanyak 7 kali, dan setiap habis takbir membaca Subhanallah walhamdulillah wala ilahaillallah, wallahu akbar (angkat kedu tangan)
9. Setelah melaksanakan takbir 7 kali, kemudian membaca Al-Fatihah lalu membaca surah pendek dari Al-quran. Tidak dikhususkan harus membaca surah apa, tapi lebih utama membaca surah Qaf atau surah Al-A'la.
10.Setelah fatihah dan surah dibaca, lalu lakukan rukuk, sujud, dan bangun lagi untuk melaksanakan rokaat kedua.
11. Pada rokaat kedua sama halnya dengan melaksanakan sholat pada rokaat pertama, namun banyaknya takbir yang dilakukan adalah sebanyak 5x saja, dan setiap habis takbir membaca bacaan yang sama seperti rokaat pertama.
12. Setelah takbir 5x, lalu membaca fatihah dan surah quran yang lain. Pada rokaat kedua ini diutamakan membaca surah Al-Ghosiyah.
13. Yang perlu diingat ketika kita menjadi seorang makmum, saat imam membaca surah Al-fatihah dan surah yang lain kita tidak boleh membacanya dengan keras, cukup imam saja.
14. Setelah membaca fatihah dan surah lainnya, lakukan seperti rokaat pertama, dan ditutup dengan duduk tasyahud akhir dan salam.
15. Setelah melaksanakan sholat, kita berdzikir dan bertasbih kepada Allah, lalu dilanjutkan dengan khutbah.
16. Pada saat khutbah, kita harus mendengarkan secara seksama dan tidak boleh mengobrol apalagi menggosip. Perempuan yang sedang haid saja dianjurkan untuk ikut mendengarkan khutbah saat idul fitri walaupun dia tidak ikut sholat, apalagi yang ikut sholat, harus mendengarkan isi khutbahnya.
17. Setelah khutbah selesai, lalu ditutup dengan doa dan bersalam-salaman saling membebaskan dari kesalahan yang pernah dibuat.
18. Setelah sholat Idul Fitri berziarahlah ke makam sesepuh yang sudah meninggal untuk mendoakannya, dan temui saudara dan keluarga yang jauh untuk saling meminta maaf.
Subhanallah, indahnya hari raya itu datang. Kita sebagai orang muslim yang beribadah selama bulan ramadhan kemudian saling maaf memaafkan di hari raya seolah-olah kita menjadi bersih lagi bebas dari dosa, namun kita harus saling ikhlas akan dosa orang yang pernah membuat kesalahan pada kita, insyaallah orang lain pun akan sama memaafkan kita dengan ikhlas dan tulus. Namun tidak sedikit pada saat hari raya datang banyak orang yang menangis karena ditinggalkan bulan yang penuh rahmat itu. Mudah-mudahan kita bisa bertemu kembali di bulan ramadhan berikutnya. Aamiin.