Film Serial The Swordman


XIAO AU CIANG HU adalah cerita silat karya Jing Yung (Louis Cia). Cerita ini pertama kali diterbitkan dalam bentuk cerita bersambung yang dimuat di Harian Ming Bao – Hong Kong yang terbit antara tanggal 20 April 1967 – 12 Oktober 1969. Cerita Bersambung XIAO AU CIANG HU sangat sukses, sehinga dicetak dalam bentuk novel  dan dirilis beberapa saat setelah kisah tersebut selesai diterbitkan harian Ming Bao.

Novel ini menjadi salah satu novel terlaris Jing Yung yang terkenal hingga ke manca negara, termasuk negara Eropa dan Amerika. Ketika dirilis di luar negeri, novel XIAO AU CIANG HU dirilis dalam beberapa judul : The Wandering Swordsman, Laughing in the Wind, The Peerles Gallant Errant, State of Divinity, dan The Proud and Gallant Wanderer. 

Di Indonesia, kisah Xiao Au Jiang Hu pertama kali diterbitkan dalam bentuk novel pada tahun 1969. Novel tersebut diterjemahkan oleh Gan K.L. dan diterbitkan oleh Pantja Satya – Semarang dengan Judul Pendekar Hina Kelana, Balada Kaum Kelana, atau Siau Go Kang Ouw . Novel ini pun sangat sukses, sehingga kemudian dibuat versi komiknya yang diterbitkan tahun 1972.

SEJARAH SANG PENDEKAR
Ling Hu Chong adalah karakter fiktif yang ada di novel XIAO AU CIANG HU karya Jing Yung.  Novel XIAU AU CIANG HU merupakan novel ketiga belas dari Jing Yong, setelah dia merilis novel-novel populer seperti Legend of Condor Heroes, Return of Condor Heroes, Heaven Sword and Dragon Sabre, Sword Stained with Royal Blood, dan lain-lain.